Menghilangkan kebiasaan yang sudah terlalu sering dilakukan memang pasti tidak akan gampang. Tetapi selama kamu masih ada niat dan usaha, coba pelan-pelan saja untuk mengubah kebiasaan buruk itu. Selalu ingat bahwa orang yang sukses itu adalah orang yang berhasil membuat perubahan pada dirinya setiap hari!
Mengubah kebiasaan yang sudah sering dilakukan itu bukanlah hal yang gampang untuk dilakukan. Perlu niat yang ekstra dan komitmen kuat supaya bisa konsisten mengubah kebiasaan buruk menjadi baik. Tetapi, ada tips nih untuk kamu yang lagi berproses untuk mengubah kebiasaan buruk menjadi kebiasaan baik.
Buat kamu yang punya kebiasaan merokok mulai kurangi satu-satu batang rokok yang kamu habiskan dalam sehari. Kalau misalnya kamu menghabiskan sebungkus (12 batang) dalam sehari, maka coba buat menjadi 11 batang di keesokan harinya, terus lanjutin ya setiap hari dan bikin catatannya. Duit yang biasanya beli buat rokok bisa ditabung deh. Tidak harus benar-benar berhenti total kok, coba saja pelan-pelan.
Buat kamu yang masih suka jajan boba atau kopi kekinian. Misalnya seminggu kamu bisa order 5 kali minuman seperti itu, coba kurangi hal tersebut. Kurangi jadi 2 kali seminggu, asalkan kamu konsisten dengan hal tersebut. Lama-lama jika sudah terbiasa kamu bisa menantang diri kamu untuk membeli minuman tersebut selama 1 kali saja dalam sebulan. Banyak juga loh kalau dihitung uang untuk kopi atau minuman kekinian jika kita tabung.
Buat kamu yang masih sulit menabung, mulai biasakan langsung menyisihkan sebagian gaji kamu untuk menabung dulu, lalu sisanya baru pakai untuk hal lain. Coba dari 10% gaji kamu dulu, jika sudah bisa konsisten baru deh naikin nominalnya lagi. Tidak ada kata terlambat, jika ada kemauan dan usaha semuanya pasti bisa.
Semuanya tidak harus berubah secara instan ya. Segalanya pasti butuh proses kok. Dan proses seperti ini tidak harus langsung, pelan-pelan saja asalkan pasti dan konsisten. Dengan mengubah kebiasaan kecil yang kita lakukan setiap hari, rupanya dapat menyelamatkan finansial kita di masa depan loh.